PLTS Sebagai Akses Listrik untuk Desa di Kalteng

Palangka Raya - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) terus berkomitmen memperluas akses layanan dasar bagi masyarakat, termasuk dalam hal penyediaan energi listrik di wilayah pedesaan.

Plt. Kepala Diskominfosantik Prov. Kalteng Rangga Lesmana saat menyampaikan sambutannya pada pertemuan bersama mitra media

Plt. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Prov. Kalteng Rangga Lesmana menyampaikan bahwa di bawah arahan Gubernur Kalteng, Pemprov mengambil langkah cepat dengan menghadirkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) sebagai solusi praktis dan efisien.

Baca juga : Kunjungi Pengembangan Tanaman Bawang Merah di Desa Trahean, Habib Ismail Bin Yahya : Kabupaten Barito Utara Bisa Menjadi Sumber Produksi Bawang Merah di Kalteng

“Gubernur Kalteng mengambil langkah cepat melalui solusi penggunaan PLTS. Semua rumah di desa yang belum memiliki listrik akan diberikan unit PLTS agar kebutuhan dasar energi segera terpenuhi,” tutur Rangga Lesmana dalam Pertemuan bersama Mitra Media Pemprov Kalteng di Mahardika Coffee and Eatery, Sabtu (17/05/2025).

Sesi diskusi antara mitra media bersama Plt. Kepala Diskominfosantik Prov. Kalteng Rangga Lesmana

Menurutnya, langkah ini mencerminkan komitmen Gubernur Kalteng dalam menghadirkan solusi cepat, tepat guna, dan tidak bertentangan dengan regulasi kewenangan. Upaya ini sekaligus menjadi bentuk nyata pemerintah dalam menjamin hak masyarakat desa terhadap akses energi yang layak, merata, dan berkelanjutan.

Para mitra media Prov. Kalteng yang hadir pada pertemuan bersama Plt. Kepala Diskominfosantik Prov. Kalteng Rangga Lesmana

"Penyediaan jaringan listrik berbasis kabel merupakan kewenangan dari PLN. Dalam hal ini, Pemprov Kalteng tidak memiliki otoritas langsung, namun tetap memberikan dukungan dari sisi infrastruktur jalan dan fasilitasi penyaluran”, pungkasnya.

Baca juga : Usai Nobar Indonesia vs Jepang, Gubernur Kalteng Bahas Pembangunan Daerah dengan Masyarakat

Turut hadir Ketua PWI Kalteng M. Zainal, Ketua IJTI Kalteng Samsudinnor serta Rekan Mitra Media Pemprov Kalteng.(WDY/Foto:Fry)

Sumber : MMC Kalteng, Layanan E-Government Diskominfo Prov. Kalteng